Monday, February 03, 2014

Ini Loh! Profil Bidang SKI FSSR UNS

0 comments
PROFIL BIDANG SKI FSSR UNIVERSITAS SEBELAS MARET

I. KESEKRETARIATAN

Bidang kesekretariatan mengurus hal-hal yang berkaitan dengan administrasi serta kesekrean. Tugas utama Bidang Sekretariatan adalah :
1. Pembentukan lingkungan sekre SKI yang Islami
2. Membentuk pola administrasi yang tertib dan jelas
3. Mengontrol jalannya rapat-rapat serta agenda musyawarah besar

II. Bendahara Umum

Bendahara Umum adalah bidang yang mengatur dan mengadakan penjagaan serta pengelolaan keuangan SKI. Bidang ini tidak hanya mengawasi keuangan umum SKI tetapi juga berhak mengawasi keuangan bidang lain. Tugas utama Bendahara Umum adalah:
1. Mengadakan Dana Usaha Mandiri baik dari internal kampus maupun eksternal kampus
2. Menertibkan keuangan lembaga untuk pengadaan acara-acara SKI

III. KADERISASI

Kaderisasi adalah bidang yang fokus pada keadaan kader-kader SKI, bagaimana merekrut, membin serta menjaga kader-kader di SKI. Tugas utama kaderisasi adalah :
1. Perekrutan kader SKI di awal kepengurusan maupun saat penerimaan mahasiswa baru.
2. Menciptakan penjagaan eksternal (penjagaan seluruh mahasiswa muslim di FSSR melalui kegiatan-kegiatan yang menarik).
3. Menciptakan penjagaan internal SKI melalui aspek ruhiyah, fikriyah serta jasadiyah yang kuat.

IV. HUMAS

Humas adalah bidang yang bertanggungjawab dalam membina hubungan dengan eksternal SKI, baik lembaga dalam FSSR, lembaga tingkat Universitas maupun dengan lembaga eksternal kampus lainnya. Humas juga betanggungjawab atas citra SKI di masyarakat. Tugas utama Humas adalah:
1. Memperluas dan menjaga jaringan internal FSSR
2. Memperluas dan menjaga jaringan eksternal, misalnya universitas lain.
3. Menjaga hubungan dengan Alumni SKI FSSR
4. Bekerja sama dengan jaringan ZIS mengenai info-info beasiswa
5. Membentuk citra baik SKI FSSR dengan ikut acara-acara lembaga lain.

V. MEDIASI

Mediasi adalah bidang yang bertanggungjawab atas syiar Islam melalui media-media yang ada, baik melalui media sosial maupun media cetak. Tugas utama Mediasi adalah:
1. Optimalisasi syiar melalui media-media (media sosial, film dan media cetak)
2. Membuat Majalah TAZKIA yang kreatif dan inovatif
3. Blow up isu-isu yang berkaitan dengan Islam dan umat.
4. Menyebar informasi akademik ataupun lomba-lomba ke dalam mading SKI
5. Bekerjasama dengan lembaga pemegang media.

VI. DAKWAH

Dakwah adalah bidang yang bertanggungjawab penuh dalam menyebarkan syiar Islam. Bidang ini fokus pada syiar dan layanan umat. Berikut tugas utama bidang Dakwah:

A. Syiar
1. Syiar Internal kampus dengan mengadakan kajian rutin SKI maupun agenda Islam yang lain di lingkungan FSSR.
2. Syiar eksternal kampus dengan mengadakan agenda di luar kampus, misal pembentukan Dusun Binaan, baksos dll.
3. Menjalin kerjasama dengan lembaga lain untuk mengadakan kajian.

 B. Layanan Umat
Selain mengadakan agenda-agenda dakwah, bidang ini juga mengadakan pelayanan terhadap umat. Contoh kegiatan layanan umat adalah pengelolaan musholla fakultas, qurban ke pelosok, dll.

VII. Nisaa’

Bidang Nisaa berperan penuh dalam syiar kemuslimahan. Bidang ini bertanggungjawab dalam penjagaan pengurus khwat SKI serta melakukan syiar-syiar dalam bentuk kajian khusus muslimah di FSSR maupun luar FSSR. Tugas utama Nisaa adalah:
1. Peningkatan syiar lewat agenda-agenda kemuslimahan di FSSR
2. Pengadaan syiar untuk kesolidan pengurus akhwat.
3. Bekerjasama dengan lembaga lain untuk syiar kemuslimahan.